Cherry Belle
berniat mengubah imejnya untuk album kedua mereka. Jika di album
pertama "Love Is You" mereka mengusung konsep persahabatan, maka di
album kedua nanti mereka akan mengangkat tema percintaan remaja.
"Sekarang ini persiapan album kedua. Di album kedua ini kita mencoba
lebih dewasa, misalnya tema lagu," kata Anisa di Kemayoran, Jakarta
Pusat, Kamis, 9 Agustus. "Kalau dulu persahabatan, kalau sekarang sudah
mulai suka-sukaan."
Cherry Belle juga membuat musik mereka berwarna baru. Antara lain dengan
memasukkan nada suara yang lebih tinggi melalui vokal personil baru.
"Personel baru kasih warna baru. Kalau dulu Chibi suara tinggi, sekarang
lebih ditunjang suara yang agak mulai dewasa," lanjutnya. "Dewasa dalam
arti di sini bukan berikan yang negatif. Dewasa bukan berarti kita
berubah penampilan. Bisa dari pikiran bisa dibilang kita naik level.
No comments:
Post a Comment