Personil Cherry Belle,
Anisa Chibi, kembali dirumorkan pacaran dengan rekan sesama artis. Pria
tersebut tak lain adalah bintang sinetron "Putih Abu-Abu", Eza Gionino.
Menanggapi hal ini, penyanyi bernama asli Anisa Rahma itu pun tersenyum
malu-malu. Diakui Anisa, ia hanya sekedar berteman dekat dengan Eza.
"Nggak pacaran, temenan dekat saja," ujar Anisa di Sarinah, Jakarta
Pusat, baru-baru ini. "Pokoknya kita dekat, tapi yang namanya dekat
nggak bisa diartikan pacaran juga 'kan."
Sebelumnya, Anisa pernah diisukan menjalin kasih dengan Rian D'Masiv. Namun gosip tersebut langsung dibantah mereka.
Sementara itu, hubungan Eza dengan sang pacar, Ardina Rasti, saat ini dirumorkan sudah renggang. Padahal Mei lalu, Eza maupun Rasti telah menegaskan kalau mereka belum berpisah
No comments:
Post a Comment